Siapa Suruh Masuk Matematika?!!


Siapa suruh masuk matematika?!!

Hahahahhahahh. . . #setantertawa

dengar kalimat itu, serasa mati dengan jutaan pedang yang menghujam jantungku! Sakit!
hiyaaah , #lebay

Itu kata-kata yang di ucapkan oleh dosen ku berulang-ulang kali kepada kami di kelas Kalkulus hari ini.
Bab 3 tentang Turunan, dan sub babnya tentang Aturan Pencarian Turunan. Ya, hari ini kami mempelajari  8 Teorema dan satu rumus tambahan Aturan Pangkat untuk pangkat bulat negatif.
dan semua itu, membutuhkan PEMBUKTIAN!!!!
namanya juga matematika. Tidak bisa menerima suatu rumus tanpa ada yang namanya teorema dan itu harus dibuktikan! Saya ulang, dibuktikan!! 

Bayangkan saja, dalam satu sub bab ada 8 teorema plus rumus tambahan. Dan itu semua harus dibuktikan. Belum lagi bab yang lain beserta subbab-subbabnya. karena memakan waktu cukup lama, maka itu menjadi tugas kami dirumah. Plus tugas tambahan lainnya. Hedeewhh… (-_-“) tak apalah. Kembali lagi pada kalimat diatas.
Kata dosenku, “anak matematika itu bukan hanya menerima rumus mentahnya saja, tapi harus dibuktikan terlebih dahulu! Kalian adalah Mahasiswa, bukan anak SMA lagi yang hanya menerima rumus dari gurunya”.
Mahasiswa yang lain hanya diam melongo, termasuk saya. He?

 Tapi dalam lubuk hati yang paling dalam, saya sempat berkata “iya bu” dan berpikir untuk tahu dari mana asalnya rumus-rumus di dalam matematika itu. kan bisa malu saya kalau di tanya dari mana dan mengapa bisa seperti itu. Ya, harus! Akan ku usahakan, insyaallah. (n_n) 

oh iya, hari senang sekali rasanya setelah ibu bilang pada saya, “eka, tolong kasih tau teman-teman kamu yang nilainya <50, mereka bisa mengerjakan kembali soal-soal ujian Mid kemarin lalu dikumpulkan”. Aduuh, malunya diriku. Nilai ujian mid Pengantar Aljabar Linear ku <50, (T_T). tapi, huuuuuyyyeeeeeeaaaahhhh, ,,  serasa terbang ke atas pohon rambutan kemudian petik dan memakannya langsung di atas pohon.hmmm, manis. ;)  Hahahahahha :D  akhirnya aku bisa memperbaiki nilaiku.
Alhamdulillah, do’aku di kabulkan. Karena setelah menerima hasil ujian kemarin, aku langsung berpikir untuk menghadap dosen ku supaya bisa mengulang ujian ku agar bisa memperbaiki nilai jelekku itu. Entah kenapa, jawaban di kertas cakaran ku itu tidak sama dengan jawaban di lembar jawaban. Aneh tapi nyata saudara-saudara! Sepertinya saat itu saya lagi kerasukan setan aneh bin ajaib kali ye? Ternyata jawaban di kertas cakaran ku itu benar. Aaaah, apa-apa’an  ini??!!! Eka gila! :P

Komentar

Postingan populer dari blog ini

GANGGUAN JIN ASYIQ DAN PENYEBABNYA

Praktek Kerja Lapangan (PKL) - bagian 2

TA'ARUF