SUNNAH BERBINCANG-BINCANG KETIKA MAKAN, BUKAN HARUS DIAM

••••••••••══✿❀✿❀✿══•••••••••••
🔰WE ARE THOLABUL'ILMI 🔰
•••••••••••══✿❀✿❀✿══••••••••••

بسم الله الرحمن الرحيم

Mungkin dahulunya, ada dari kita yang pernah mendapat nasehat
"Kalau makan harus diam",

Atau ada dari kita yang pernah belajar
"Table manner" yaitu makan dengan aturan yang cukup rumit dan tidak boleh ribut.

Islam agama yang indah, mengajarkan kemudahan dan paling sesuai dengan fitrah manusia yaitu disunnahkan berbincang bincang/ ngobrol ketika makan bersama.
Hal ini membuat suasana makan lebih nyaman dan lebih akrab

Dalam berapa hadits Nabi shallallahu 'alaihi wa sallam berbincang bincang sambil makan.

Dari Abu Hurairah radhiallahu’anhu :
“Suatu hari dihidangkan beberapa daging untuk Rasulullah shallallahu’alaihi wasallam . Lalu ditawarkan kepada beliau kaki depan (hewan), bagian yang beliau suka. Beliaupun menggigitnya dengan satu gigitan kemudian bersabda,
“Sesungguhnya aku adalah penghulu seluruh manusia di hari kiamat kelak. Tidakkah kalian tahu mengapa demikian?”
Kemudian beliau menyebutkan hadist yang panjang tentang syafa’at.”
(HR. Bukhari No. 3340 dan Muslim194)

Demimian juga hadits, Nabi shallallahu 'alaihi wa sallam bertanya kepada keluarganya tentang lauk yang tersedia.

Keluarga beliau menjawab:
“Kami tidak mempunyai apa-apa kecuali cuka,”

Maka beliau meminta untuk disediakan dan mulai menyantapnya. Lantas berkata:
“Sebaik-baik lauk adalah cuka. Sebaik baik lauk adalah cuka”.
(HR Muslim)

An Nawawi menjelaskan berdasarkan hadist ini, terdapat sunnah berbincang bincang ketika makan. Beliau berkata :
"Hadist ini menunjukkan anjuran berbincangbincang ketika makan, agar lebih menyenangkan".
(Syarh Shahih Muslim 7/14)

Demikian juga penjelasan Ibnul Qayyim, beliau berkata :
"Nabi shallalllahu 'alaihi wa sallam berbincang bincang ketika makan sebagaimana pada hadits tentang cuka".
(Zadul Ma'ad 2/366)

Agama Islam adalah agama yang indah dan sesuai dengan fitrah manusia. Mari kita pelajari agama kita yang mulia dan sempurna ini.

•••┈┈•┈┈•⊰✿📚✿⊱•┈┈•┈┈•••
Website :

Website Tholabul'ilmi: tholabulilmiindonesia.blogspot.com
Website Josh:
JOSHindonesia.blogspot.com
Website Laskar Subuh:
Laskarsubuhindonesia.blogspot.com
Telegram :
t.me/tholabulilmiWA
facebook FP :
m.facebook.com/TholabulilmiWhatsApp
facebook Group :
m.facebook.com/profile.php?id=183387271707797

Follow IG Tholabul'ilmi WA :

▶ Gabung Komunitas Tholabul'ilmi :
Ketik: GabungTI # Nama# Domisili# Status# L/P
Kirim ke:
~ Ukh Susan Anisya :
+6285374450956
~ Ukh Petty Nusaybah :
+6285266812579

•••┈┈•┈┈•⊰✿🔰✿⊱•┈┈•┈┈•••
🔰WE ARE THOLABUL'ILMI🔰

Komentar

Postingan populer dari blog ini

GANGGUAN JIN ASYIQ DAN PENYEBABNYA

TA'ARUF

Praktek Kerja Lapangan (PKL) - bagian 2