December 31, 2014
Dan beberapa jam lagi, yang ada hanyalah tahun berganti angka. Tidak ada perubahan lain yang berarti. Sorong diguyur hujan pada malam terakhir menjelang pergantian tahun. Makan malam, nonton, dan mengobrol hangat dengan keluarga masih sama, tidak ada yang berubah. Kecuali baru kali ini Ayah piket pas malam tahun baru. Setiap tahunnya hampir selalu seperti ini. Yang berbeda, saya dan adik-adik saya tidak lagi bernafsu untuk beli terompet. Hhahah. Inget umur lah ya..:p Pukul 12 malam tepat, saat bunyi ponsel, kembang api, petasan, dan terompet beradu. Tidak ada yang berubah. Sorong tetap macet (hanya) pada saat tahun baru. Bunyi terompet dan (bau asap) petasan tetap heboh di mana-mana. Masing-masing dari kami akan memasrahkan segenap syukur dan harapan dalam sujud dan doa. Tidak ada yang berubah, setiap tahunnya selalu seperti ini. Dan saya bersyukur, tahun ini bisa melewati ini bersama-sama dengan keluarga (lagi). Setelah sebelumnya masih sangat ingin merasakan pergantia...